Tips Untuk Menghindari Bangkrut


Bagi orang yang melakoni dunia bisnis, bangkrut adalah sebuah ancaman yang sangat menakutkan. Bahkan ketakutan akan bangkrut ini membuat banyak orang yang baru akan memulai sebuah bisnis berpikir ulang untuk berbisnis dan akhirnya tidak sedikit yang mengurungkan niatnya untuk berbisnis.

Oleh karena itu, ada beberapa kiat yang sebenarnya bisa Anda lakukan untuk menghindari kebangkrutan dan juga meminimalisir kemungkinan terjadinya kebangkrutan. Berikut ini adalah Tips Untuk Menghindari Bangkrut yang dirangkum dan dikembangkan dari materi bisnis Ednovate;


1. Pilih Partner Bisnis
Sangat baik untuk Anda jika bisa mendapatkan partner bisnis yang bisa Anda percaya. Pastikan calon partner Anda mempunyai latar belakang dan track record yang baik. Tidak perlu terburu - buru dalam mencari partner bisnis, karena partner bisnis Anda nantinya adalah soulmate Anda dalam bisnis tersebut, jadi pastikan Anda menemukan partner yang tepat.

2. Usahakan Tidak Berhutang
Saat akan memulai sebuah bisnis, usahakan tidak berdiri dengan fondasi hutang atau dana dari pihak luar. Hutang akan menjadi beban dimasa yang akan datang ketika bisnis yang baru dimulai tersebut belum atau tidak mempunyai kemampuan untuk menanggung hutang yang ada, yang berarti dapat mengakibatkan kebangkrutan.

3. Fokus dan Atur Peluang
Pada saat baru memulai bisnis, berusahalah untuk bisa fokus. Ketika Anda tidak fokus dan terlalu banyak mengambil peluang usaha yang ada, akan berakhir dengan tidak maksimalnya peluang - peluang tersebut yang nantinya dapat mengakibatkan Anda mengalami kebangkrutan. Aturlah peluang - peluang yang muncul dengan tidak mengambil setiap peluang usaha yang ada sebelum yang sudah lebih dulu Anda jalankan dapat membuahkan hasil.

4. Kejar Profit
Mengejar omset memang hal yang penting, tapi jangan lupa juga untuk mengejar profit. Ketika margin keuntungan yang ada ternyata tidak menghasilkan profit, bisnis Anda akan semakin dekat menuju kebangkrutan. Profit adalah nafas sebuah bisnis yang dapat membuat bisnis tersebut tumbuh, selama bisnis Anda terus memiliki profit, sekecil apapun itu, berarti bisnis Anda masih dapat tumbuh dan berkembang.

5. Lingkaran Komunitas
Bergabunglah dalam sebuah komunitas bisnis, agar dapat menjadi tempat untuk belajar bisnis dan juga memiliki mentor. Komunitas bisnis menjadi sangat penting karena selain untuk belajar strategi bisnis, disana juga menjadi tempat untuk terus menjaga semangat dan motivasi.

6. Jangan Asal Action
Ketika nanti bisnis Anda mulai bertumbuh, Anda tidak boleh terlalu gegabah dalam setiap action. Memang benar harus berani mengambil resiko, tetapi action yang baik itu selalu satu paket komplit dengan strategi dan plan yang matang.

7. Kontrol Keuangan
Mengontrol keuangan merupakan bagian tidak terpisahkan dari berjalannya bisnis. Pastikan selalu bahwa keuangan perusahaan Anda sehat, efesiensikanlah cost perusahaan Anda agar tidak melebihi pemasukan yang ada.

8. Monitor Bisnis
Sejak awal pendirian usaha, teruslah monitor dengan ketat bisnis Anda. Bangunlah sebuah sistem yang nantinya juga dapat memudahkan Anda dalam memonitor bisnis Anda. Seringkali banyak bisnis yang bangkrut bukan karena bisnisnya yang buruk, tetapi karena lemahnya monitor dan pengawasan yang dilakukan pemilik bisnis.


Demikian adalah beberapa Tips Untuk Menghindari Bangkrut yang dapat disampaikan. Semoga dapat menjadi referensi untuk Anda yang akan atau sedang menjalani sebuah bisnis. Mohon maaf jika ada salah kata atau tata bahasa. Terima kasih atas kunjungannya.

Related Post



Posting Komentar