Tips Cermat Dan Hemat Dalam Belanja

TIPS CERMAT DAN HEMAT DALAM BELANJA

Belanja memang sudah menjadi sebuah kebutuhan dan bahkan ada yang menganggap bahwa itu merupakan sebuah hobi atau trend bagi sebagian orang. Ada banyak jenis pusat perbelanjaan di kota Tasikmalaya, mulai dari asia plaza, mayasari plaza, yogya toserba, matahari dep. Store, samudara toserba dan sebagainya.  Pada umumnya, sebenarnya alasan dasar seseorang berbelanja yaitu untuk memenuhi kebutuhanya, tetapi tidak jarang orang menghambur-hamburkan uang hanya untuk sekedar belanja seperti pakaian, makanan, kebutuhan rumah tangga dan sebagainya. Dalam hal ini, sebenarnya dalam berbelanja kita tidak perlu melakukan sebuah pembelian yang sangat berlebihan atau bahkan menguras habis isi dompet sendiri.
Dalam hal belanja, kita harus lebih cermat serta sebijak mungkin dalam mengatur keuangan untuk kebutuhan belanja. Setidaknya kita harus membuat sebuah perencanaan yang benar-benar matang dengan tujuan untuk mengetahui apa saja yang dibutuhkan ketika kita hendak pergi belanja.
Lalu apa saja yang harus dilakukan ? dan langkah apa saja yang harus dilakukan sebelum pergi berbelanja. Berikut adalah beberapa tips hemat yang bisa anda lakukan ketika berbelanja.

Perencanaan
Sebenarnya dalam hal ini, seharusnya kita dapat lebih tahu dan lebih bijaksana dalam membedakan apa itu kebutuhan ataukah keinginan yang harus didahulukan. Inilah sebabnya kenapa orang sering sekali boros saat berbelanja, karena mereka tidak bijaksana dalam hal membedakan diantara keduanya dan mereka cenderung lebih mengutamakan keinginanya sendiri dari pada kebutuhanya. Berikut adalah langkah-langkah perencanaan sebelum pergi belanja.
1.      Lakukan pengecekan semua kebutuahan yang diperlukan mulai dari kulkas, dapur, kamar mandi dll. Hal ini bertujuan untuk mengetahui barang apa saja yang perlu dibeli nantinya.
2.      Buatlah daftar belanja yang sesuai dengan kebutuhan dan budget yang anda miliki.
3.      Utamakanlah kebutuhan dari pada keinginan.
4.      Pilih tempat perbelanjaan yang benar-benar sesuai dan nyaman bagi anda.

Ketelitian
Mungkin dari sekian banyak pusat perbelanjaan, tidak lengkap rasanya apabila tidak ada yang namanya diskon. Namun kita harus berhati-hati pada yang namanya diskon, jangan mentang-mentang harganya sangat murah kita langsung beli saja. Biasanya barang yang diberi diskon itu umumnya adalah barang yang sudah tidak musim atau sudah tidak trend lagi dan bisa juga barang yang mengalami kegagalan dalam produksi (cacat produksi). Hal ini sering terjadi pada barang seperti pakaian, alat-alat rumah tangga dll. Dalam hal ini, kita harus lebih teliti dalam memilih barang belanjaan.
  1. Pakaian : Periksalah dari berbagai sudut pakaian mulai dari jaitan, warna, dll.
  2. Makanan : Perhatikanlah pada setiap kondisi barang mulai dari kemasan serta tanggal kadaluarsanya dan apakah itu layak untuk di konsumsi atau tidak. Untuk sayuran dll, periksalah tingkat kesegaranya dan pastikan sayuran tersebut masih benar-benar segar dan layak.
  3. Peralatan rumah tangga : Periksalah dari berbagai sudut serta kondisi barangnya dan pastikan barang tersebut benar-benar baik dan layak untuk digunakan.
Keuangan
Mungkin hal inilah yang paling penting dan benar-benar perlu diperhatikan. Karena hal ini bertujuan untuk menjaga kesetabilan atau keseimbangan kuangan anda. Caranya yaitu anda bisa mencoba membuat anggaran belanja pada setiap bulanya. Hal ini bertujuan untuk membatasi, mengatur dan mengerem nafsu berbelanja anda.
Lebih baik bawalah uang tunai saat berbelanja dan apabila anda mempunyai kartu kredit, baiknya anda simpan saja kartu kredit di rumah. Selain untuk membatasi, hal ini juga bertujuan agar anda terhidar dari resiko overlimit pada kartu kredit milik anda.

sumber: palihmana.com 

Related Post



Posting Komentar